JPNIndonesia.com JAKARTA-Ketua DPC F-SPTI Kota Jambi Hariyanto Harianja menyampaikan beberapa hal terkait kehadiran nya di acara Munaslub F-SPTI dan K-SPSI di Jakarta.
“Kami DPC F-SPTI Kota Jambi ingin menyampaikan bahwa terkait Munaslub ini yang pertama adalah kami hadir sesuai undangan panitia pelaksana, dan yang kedua perlu diketahui bahwa sebagai anggota kami selalu mengikuti setiap proses kegiatan apapun yang dilaksanakan oleh F-SPTI dan K-SPSI artinya tidak hanya Munas tetapi ada beberapa hal. di dalam Serikat ini ada beberapa terbentuk, ada namanya Rakernas, Rapimnas serta salah satunya adalah Munas. Salah satunya adalah Munaslub ini, “terang Hariyanto saat ditemui awak media di acara Munaslub F-SPTI dan K-SPSI, bertempat di Hotel Golden Butiq Jakarta Pusat, Kamis (04/05/2023).
Menurut Hariyanto, artinya jika ada satu kekurangan atau kelebihan di kepengurusan pusat maka Sesuai mekanisme ADRT/SDPT diadakan beberapa hal. seharusnya ketika ada kesenjangan jabatan di pusat, maka ada beberapa poin. menurut hemat saya sebenarnya sebagai dari daerah selaku ketua F-SPTI kota Jambi tidak perlu melakukan Munaslub karena hal itu terlalu jauh. Karena ini hanyalah kesenjangan kepengurusan di pusat ini. masih ada langkah-langkah lainnya contohnya dengan diadakannya sidang pleno atau rapat pleno. untuk menyatukan sikap atau pendapat diantara internal pengurus Pusat, dan saya tidak mempunyai kewenangan untuk hal tersebut, “terangnya.
Lebih lanjut, Hariyanto mengatakan oleh karena nya kami dari Provinsi Jambi menghadiri Munaslub sesuai undangan berdasarkan dari arahan Pak Yoris. Supaya ini merendah di internal F-SPTI bagi kepentingan politik dan pemimpin yang kita tidak terlalu paham untuk itu.
Tetapi arahan dari Ketum K-SPSI Yoris sudah bisa melakukan Munaslub, agar para anggota tetap bersatu dan tidak terjadi perpecahan dan hal ini sudah syah untuk di lakukan karena sudah sesuai Korum jumlah anggota yang hadir, dan kami dari provinsi Jambi hadir semua dari 11 Kabupaten Kota,”ujarnya.
Hariyanto menyebut dalam pelaksanaan Munaslub ini nantinya akan di pilih Ketum, dan Alhamdulillah dirinya juga di ikut sertakan dalam pemilihan tersebut.
“Kalau awalnya Bismillah maka akhirnya Alhamdulillah, ” pungkas Hariyanto.