Bupati Yahukimo Didimus Yahuli menyatakan situasi keamanan di wuilayahnya kembali kondusif di Wamena, Kamis (02/03/2023) – Bupati Yahukimo, Papua Pegunungan, Didimus Yahuli membantah kabar bahwa warganya mengungsi ke luar kabupaten.

JPNIndonesia-Bupati Yahukimo, Papua Pegunungan, Didimus Yahuli membantah kabar bahwa warganya mengungsi ke luar kabupaten.

Diketahui, beredar informasi adanya warga yang mengungsi menggunakan pesawat hercules dari Kabupaten Yahukimo.

Mereka dikabarkan mengungsi ke sejumlah daerah di Papua, termasuk ke Jayapura.
Didimus mengatakan bahwa informasi itu hoaks atau tidak benar.

Menurut Didimus, orang-orang yang pergi dari Yahukimo menggunakan pesawat bukan untuk mengungsi, melainkan karena mereka ada keperluan di luar Yahukimo.

“Lalu hal yang menarik mengenai hoaks tentang pengungsian besar-besaran itu hanya orang-orang yang suka bermain di media sosial (medsos) dan ini bukan sebuah kebenaran,” kata Didimus saat dihubungi Kompas.com melalui telepon selulernya, Sabtu (18/3/2023) malam.

Dia menyebutkan, penerbangan di Yahukimo pada umumnya berjalan normal, ada satu pesawat boeing Trigana masuk dan keluar dari Yahukimo selalu penuh dengan penumpang dan tidak pernah berkurang.

Begitu juga dengan ATR Wings Air yang melayani penerbangan di Kabupaten Yahukimo, selama ini selalu penuh dengan penumpang yang datang dan pulang dari Yahukimo.

Hampir satu minggu pasca-penembakan itu, maka penumpang tertumpuk di Yahukimo, sehingga begitu kesempatan ada pesawat hercules yang datang ke Yahukimo untuk terbang ke Jayapura dan kota seperti Timika dan Merauke. Penumpang beli tiket normal,” jelasnya.

Didimus mengatakan, tidak ada sama sekali upaya atau gerakan yang dilakukan oleh pihak tertentu, baik pemerintah atau siapa pun. Ini merupakan para penumpang yang membeli tiket secara normal untuk berangkat dari Yahukimo ke daerah lain menggunakan pesawat hercules tersebut.

Apalagi, kata Didimus, pada bulan April 2023 nanti ada dua agenda keagamaan, yakni perayaan Paskah dan Lebaran, sehingga orang lebih dulu keluar dari Yahukimo.

“Berita yang beredar itu sumbernya tidak jelas dan lebih cenderung ke tendensi negatif untuk menjatuhkan pemerintah daerah dan mau Yahukimo tidak aman,” katanya.
Didimus menyatakan, Kabupaten Yahukimo sudah aman.

Hal ini terbukti dengan dirinya sudah melakukan pertemuan dengan Forkopimda, rapat dengan pegawai negeri dan memberi imbauan ke gereja-gereja dan nanti akan dilakukan rapat bersama dengan gereja di Kabupaten Yahukimo.

“Yahukimo pada umumnya sudah kondusif. Saya mengimbau kepada warga Yahukimo yang takut dan gelisah. Saya imbau kita tetap tenang, karena semua akan baik-baik saja, tetapi tetap waspada saja,” imbuhnya.

By MayaJPN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *