JPNIndonesia.com JAKARTA – Komunitas perempuan diaspora asal Manggarai Nusa Tenggara Timur se Jabodetabek mengadakan launching Base Camp Komunitas Perempuan Manggarai (KPM) bertempat di Kopi Merah Putih Jl. Teuku Cik Ditiro No. 84 Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2023). Acara launching Base Camp KPM mengangkat tema “”Tentangs Geal Wejots Wendo Cawi Naid Ujungs Nuk”.
Dari pantauan awak media acara dibuka dan dimulai dengan perayaan Ekaristi, lanjut ke peresmian Base Camp, diisi dengan Pentas Seni Budaya, Bazaar Kuliner Khas Manggarai, Tenunan & Hasil Alam Manggarai dan pertunjukkan Live Music.
“Hari ini kita resmi melaunching Base Camp Komunitas Perempuan Manggarai (KPM) se Jabodetabek di Kafe Merah Putih. Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Rudi sebagai owner dari Kafe Merah Putih atas fasilitas sehingga kami bisa mendeklarasikan dan melaunching KPM di tempat ini,” kata Ketua KPM Eny.
Lebih lanjut, Eny mengatakan KPM sendiri dalam kegiatannya memiliki beberapa program seperti Sosial, Ekonomi UKM dan sebagainya.
“Mayoritas yang bergabung di KPM adalah ahli masak khususnya makanan khas Manggarai NTT. Jadi kita sepakat membentuk KPM dan melaunching Base Camp sebagai wadah dan tempat kita nantinya menjalankan kegiatan usaha ekonomi selain sosial. Kita tidak cari keuntungan karena visi misi KPM fokus dan konsisten untuk memberdayakan pelaku UKM,” tuturnya.
Sementara Ketua Koperasi Nusantara Bangun Sejahtera, Polce mengapresiasi dengan kegaiatan launching Base Camp KPM. Dia berharap Komunitas Perempuan menjadi lokomotif pertumbuhan ekonomi dan sosial kaum perempuan terutama UKM asal Manggarai Nusa Tenggara Timur.
“Kita di Koperasi Nusantara Bangsa Sejahtera posisinya sebagai payung mendukung kegiatan KPM. Kita tahu bahwa populasi orang NTT di Indonesia itu sangat banyak dan ini kita mau bangun sebuah platform ekonomi dan kita harus menunjukkan bahwa kita betul-betul mempunyai arti tetapi tidak cukup di sini makanya perlu adanya organisasi sebagai wadah atau komunitas perempuan asal Manggarai NTT,” ujar Polce.
Sedangkan pemilik Kafe Merah Putih, Rudi mengucapkan terima kasih kepada Komunitas Perempuan Manggarai (KPM) karena bersedia menjadikan kafe resto nya sebagai lokasi Base Camp kedepannya.
“Jadi pertama kali saya bilang terimakasih sudah memberkati kedai kopi kami yang sangat-sangat sederhana ini dengan menghadirkan dua Romo di hari Bunda. Juga saya berterima kasih kepada ibu-ibu dari Manggarai yang sudi menjadikan kafe Merah Putih sebagai Base Camp pergerakan KPM. Semoga sukses dan berhasil KPM. Tuhan memberkati,” katanya.