Jpnindonesia.com, 8 Juli 2024 ——- Kepala Dinas Informasi dan pengolahan Data (Kadisinfolahta) Kolinlamil Kolonel Laut (KH) Budi Sulistiyono, CTMP., selaku Inspektur Upacara (Irup) memimpin jalannya upacara bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin yang diikuti seluruh prajurit dan PNS Kolinlamil bertempat di Lapangan Moeljono Silam, Mako Kolinlamil Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (8/7).
Kadisinfolahta Kolinlamil dihadapan seluruh prajurit menyampaikan beberapa informasi yang sekiranya dapat menambah wawasan bagi prajurit dan PNS , dimana seluruh prajurit harus memahami dan mengetahui akan perkembangan situasi yang berhubungan dengan Teknologi Informasi. “dalam era digital yang semakin berkembang pesat, kita tidak dapat menghindari ketergantungan pada teknologi dan internet dalam kehidupan sehari-hari. Namun, dibalik kenyamanan dan kemudahan yang ditawarkan oleh teknologi ini, terdapat ancaman yang harus diwaspadai, dalam menjaga keamanan dalam rutinitas harian kita untuk melindungi diri dari Cyber Crime yang merupakan ancaman yang nyata dalam rutinitas harian kita” ucap Kadisinfolahta Kolinlamil dalam amanatnya.
Lebih lanjut Kadisinfolahta Kolinlamil juga menegaskan untuk dapat melindungi diri sendiri, diperlukan pemahaman mengenai jenis-jenis Cyber Crime yang ada serta langkah-langkah yang dapat diambil untuk menghindarinya. Cyber Crime dapat terjadi dalam berbagai bentuk, antara lain: penipuan online, kejahatan finansial, pencurian data, judi online dan situs pornografi. Adapun langkah-langkah pencegahannya yakni dengan pertama, memperbaharui sistem keamanan, kedua menggunakan kata sandi yang kuat, ketiga menghindari mengklik tautan yang mencurigakan dan keempat menggunakan keamanan WiFi yang handal.
Setelah pelaksanaan upacara bendera, Kadisinfolahta Kolinlamil bersama Pejabat Utama Kolinlamil juga personil intelijen dan Pomal Kolinlamil melaksanakan pengecekan HP/Gadget Prajurit dan PNS, dalam rangka mencegah terjadinya pelanggaran hukum di lingkungan TNI AL sebagai dampak dari permainan judi online dan pinjaman online. Kegiatan ini diawasi langsung oleh Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Mochammad Riza, S.E., M.Tr. Opsla., CRMP. Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menindaklanjuti perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., mengenai dampak negatif akibat pinjaman online, judi online dan investasi bodong, karena semakin marak dan sudah meresahkan dikalangan masyarakat, sampai dengan anak-anak dibawah umur.
Pemeriksaan handphone dilakukan secara mendadak dan terstruktur serta profesional, dengan tujuan mengidentifikasi apakah ada unsur keterlibatan anggota Kolinlamil dalam perjudian online. Panglima Kolinlamil Laksda TNI Hudiarto Krisno Utomo, PSC(j) M.A., M.M.S., CHRMP dalam sebuah kesempatan menekankan agar anggota menghindari dan ikut serta mencegah, jangan sampai terjerumus kedalam hal-hal yang tidak diinginkan karena judi online, bahkan pentingnya memantau agar keluarga untuk tidak terlibat. (Dispen Kolinlamil)