Jpnindonesia.com Samarinda – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Hadi Tjahjanto memberikan pengarahan dan pembinaan kepada Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) se-Kalimantan Timur, di Aula Kantor Wilayah (Kanwil) BPN Provinsi Kalimantan Timur, Samarinda, pada Jumat (04/08/2023).

Dalam kesempatan ini, Hadi Tjahjanto mengatakan pentingnya sinergi dan kolaborasi antara PPAT dengan Kementerian ATR/BPN dalam mengawal dan mengimplementasikan 7 Layanan Prioritas, di mana hampir 65% layanan yang ada di pertanahan dikerjakan oleh PPAT.

Menteri ATR/Kepala BPN pun mengingatkan, sertipikat hak atas tanah ini dikerjakan Kementerian ATR/BPN dengan dukungan PPAT. Oleh sebab itu, ia mengimbau agar kedua belah pihak saling menjaga dalam melayani masyarakat. “Saya menginginkan pembinaan PPAT di bawah tolong diperketat, disupervisi, karena menyangkut rakyat, karena rakyat tahunya PPAT dan BPN satu ruangan, yang penting bagaimana kita berkolaborasi,” imbaunya.

Lebih lanjut, Hadi Tjahjanto menegaskan bahwa Kementerian ATR/BPN bersama PPAT harus terus menjalankan tugas yang diberikan negara, yaitu dalam rangka memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat. “Sehingga rakyat merasakan kemudahan dalam mengurus sertipikat tanah ,” tuturnya.

“Oleh sebab itu, saya minta PPAT dapat menjalankan tugas sesuai kode etik, Kantah perlu melakukan pemeriksaan ke kantor PPAT dalam rangka pengawasan secara periodik, serta melakukan pembinaan terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi PPAT,” pungkas Hadi Tjahjanto.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua IPPAT Kalimantan Timur. Sementara itu, hadir mendampingi Menteri ATR/Kepala BPN dalam kunjungan kerja kali ini, Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN, Raja Juli Antoni; Staf Ahli Bidang Partisipasi Masyarakat dan Pemerintah Daerah, Yulia Jaya Nirmawati; Staf Khusus dan Tenaga Ahli Menteri ATR/Kepala BPN; serta Kepala Kanwil BPN Provinsi Kalimantan Timur, Asnaedi beserta jajaran. (LS/PHAL)

KementerianATRBPN

MelayaniProfesionalTerpercaya

MajuDanModern

MenujuPelayananKelasDunia

Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional

Twitter: twitter.com/atr_bpn
Instagram: instagram.com/kementerian.atrbpn/
Fanpage facebook: facebook.com/kementerianATRBPN
Youtube: youtube.com/KementerianATRBPN
TikTok: tiktok.com/@kementerian.atrbpn
Situs: atrbpn.go.id
PPID: ppid.atrbpn.go.id

By MayaJPN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *